RSS
Write some words about you and your blog here

KAMPUNG INGGRIS PARE-KEDIRI

April 2009 alhamdulillah akhirnya Tugas Akhirku selesai juga. 17 Mei 2009 pendadaran dan 30 Mei 2009 aku diwisuda. Sesuai dengan planning empat bulan yang lalu. Setelah wisuda aku akan melanjutkan kuliahku ke S1 atau ke Pare atau merried. Hmmm cukup dilematis waktu itu. Namun ada beberapa pertimbangan yang memberatkan keputusanku untuk ke Pare. Kalau kuliah pada saat itu juga fee nya belum siap kalau nikah ortu masih bimbang untuk merestui. Akhirnya Pare lah pilihanku. Rencana nikah ditunda hingga setelah lebaran idhul fitri nanti. Sebelum berangkat, terlebih dahulu aku harus membereskan beberapa pekerjaan di salah satu stasiun radio di Yogyakarta, diantaranya adalah merampungkan entry-an data-data laporan keuangan bulan April, Mei selanjutnya menyamakan jurnal dengan rekening koran. Setelah semua dirasa beres aku memutuskan untuk pamit mengundurkan diri dari pekerjaanku dengan alasan mau kursus bahasa Inggris selama enam bulan di Pare, Kediri Jawa Timur.
Sebelum berangkat, ternyata aku harus menerima ujian hati. Disebabkan adanya beberapa masalah hingga menyebabkan rencana pernikahanku batal. Dan harus kusadari juga itulah takdir dan tetap berkeyakinan “kalau jodoh tidak akan kemana”. Meski begitu tidak bisa dipungkiri kalau hati ini sempat stress juga. Namun sudahlah, aku sedang tidak tertarik bermain dengan perasaan. So take it easy sajalahh.
Tekadku untuk menuntut ilmu ke Pare tetap membaja. Demi cita-cita ku dulu yang sempat kandas, maka aku pikir inilah kesempatan emas untuk balas dendam. Ya...dengan modal nekat aku luruskan niatku untuk belajar disana.
12 Juli 2009, dari stasiun Lempuyangan Yogyakarta aku berangkat dengan kereta api ekonomi Logawa jurusan Surabaya. Kereta diberangkatkan pada pukul 09.30 WIB. Tadinya aku ingin berangkat dengan kereta Mutiara Selatan dari stasiun Tugu tapi jadwal keberangkatannya malam. Kereta yang sebelumnya berangkat dari stasiun Purworejo itu kondisinya sudah sesak dijejali penumpang. Namun alhamdulilah, aku tetap mendapatkan tempat duduk di gerbong paling depan. Meskipun nanti ketika kereta sudah tiba di stasiun Balapan, Solo aku harus pindah ke gerbong dibelakangnya karena gerbong yang aku tumpangi akan diputus. Beruntung, aku merasa tidak begitu kerepotan karena barang yang aku bawa cuma tas ransel dan satu tas jinjing saja.
Alhamdulillah pukul 3 sore aku sampai di Jombang dengan selamat. Dari stasiun kemudian berjalan kaki menuju tempat pemberhentian bus atau angkutan jurusan Pare. Lokasinya tidak jauh, ± 100 m dari stasiun Jombang, setelah turun dari kereta tinggal jalan ke arah...(maaf lupa, kemana ya...hehe) yang pasti jalan aja mengikuti arah rel kalau nggak ke kanan ya ke kiri ”emm sksd ajalah ama orang huahaa...
Sebelum naik angkot, bilang dulu ama sopirnya. Nanti bisa turun di masjid An Nur tidak atau kalau tidak minta diturunkan di BEC atau di Mahesa. Kalau pengalamanku kemaren sopirnya berbaik hati mengantarkan langsung ke tempat kos yang sudah ku booking sebelumnya. Nah kalau begitu kan tidak usah repot-repot lagi mencari becak. He he..
Oya perjalanan dari Jombang-Pare memakan waktu sekitar 1 jam. Dan sebaiknya dipastikan dulu, sampai di Jombang maksimal jam empat sore, karena biasanya kalau udah kesorean tidak ada lagi angkutan yang menuju Pare.
Pare adalah sebuah kecamatan dengan kabupaten Kediri. Orang-orang, khususnya bagi kalangan mahasiswa mengenal pare dengan sebutan kampung Inggris, walaupun penduduk asli di sana sebenarnya juga tidak menggunakan bahasa Inggris dalam kesehariannya. Mungkin karena desa tersebut sering dibanjiri anak-anak sekolah dan mahasiswa terutama pada waktu liburan panjang semester untuk menimba ilmu bahasa Inggris. Umumnya yang les disana adalah kalangan mahasiswa.
Oya bagi teman-teman yang berencana datang ke Pare hendaknya datang sebelum tanggal 10 atau sebelum tanggal 25. Karena program kursus kelas baru disana umumnya diadakan dua kali dalam satu bulan, dengan periode satu bulanan. Namun ada juga program dua mingguan, misalnya di Webster dan Logico.
Kemudian soal urusan biaya hidup selama les di sana. Pertama rencanakan dulu , mau tinggal disana selama berapa bulan. Jangan terlalu dikhawatirkan, biaya hidup disana sangat terjangkau kok. Misalkan kalau aku yang kalkulasi biaya rata-rata hidup disana per bulannya adalah
1.Kos per bulan 100.000,-
2.Makan 3x sehari @Rp.4000,- 360.000,-
3.Pulsa per bulan 30.000,-
4. Jajan per hari 5000 60.000,-
5. Internet per bulan 100.000,-
6. Sewa Sepeda 40.000,- +

Rp. 690.000,-

Biaya kursus per bulan:
1. Daffodils 100.000,-
2. Elfast 95.000,- +

Rp 195.000,-
Transport
1. Kereta ekonomi Yogya-Jombang 23.000,-
2. Angkot Jombang-Pare 8.000,-
3. Kalau ditambah becak 5.000,- +

Rp 36.000,-
Truzzz...jangan lupa bawa ATM or buku tabungan. Disana ada ATM BRI, BNI, MANDIRI,BCA dan bank Muamalat.

Sedikit informasi tentang lembaga yang menyelenggarakan kursus bahasa Inggris diantaranya adalah:
1. SMART
Alamat : Jl. Flamboyan No. 182 A (Pondok Mogol) Tulungrejo-Pare Kediri Jawa Timur 64212.
Phone : (0354) 391505
HP : 08155630924 / 081336362524
Email : smartilcpare@yahoo.com
Program :
a. Speaking I – Speaking III
b. Pronunciation I – Pronunciation III
c. Elementary Grammar – Hi Class
d. Pre TOEFL class – TOEFL class
Bagi teman-teman yang berminat ambil program di SMART, maka ada baiknya untuk mengetahui jadwal Placement Test nya terlebih dahulu. Placement Test dilakukan untuk mengukur kemampuan calon peserta didik yang ingin mengambil program di smart. Namun jika mengambil Elementary Grammar maka tidak wajib mengikuti placement test terlebih dahulu.
2. ELFAST
Program-programnya adalah khusus tentang Grammar.
3. The DAFFODILS
Alamat : Jl. Dahlia No. 21 Tulungrejo-Pare.
Telp. (0354) 7043450
Program yang ditawarkan:
a.Stepping Stone
Untuk : Pemula
Fokus : Siswa dapat melakukan percakapan sederhana
Materi : ABC, Perkenalan, menyusun kalimat sederhana, angka, jam, silsilah keluarga, hobi, listening, lagu, diskusi, dll.
Penyajian : 0-15% dalam bahasa Inggris.
b.Step One
Untuk : Siswa yang sudah punya dasar
Fokus : Siswa memperoleh Self-confidence melalui diskusi-diskusi.
Materi : Direction, idioms, feelings, cuaca, clothes, foods, listening, lagu, diskusi, games, dll.
Penyajian : 35%-50% dalam bahasa Inggris.
c.Pronunciation
Untuk : siswa yang sudah mengenal Inggris
Fokus : siswa dapat membaca kamus sebagai modal merubah pengucapan.
Materi : Teori pronunciation dan praktikannya, listening, lagu, dll.
Penyajian : fleksibel.
d.Listening
Untuk : siswa yang sudah punya basic
Fokus : melatih pendengaran sehingga siswa akan memperoleh banyak pengalaman dan semakin memperbaiki skill English-nya.
Materi : listening dengan berbagai topic, lagu dan diskusi.
Penyajian : fleksibel.
e.Step Two
Untuk : siswa yang speakingnya mulai lancar
Fokus : siswa belajar beropini dalam diskusi kelompok. The Language of Meeting, kesehatan, puisi, pekerjaan, listening, lagu, diskusi, debat, dll.
Penyajian : 50%-75% dalam bahasa Inggris.
f.Pre- Intermediate
Untuk : siswa yang speaking-nya lancar dan menambah wawasan.
Fokus : siswa belajar mempertahankan opini secara logis.
Materi : diskusi CCU, masalah sosial, debat, listening, lagu, dll.
Penyajian : 75%-95% dalam bahasa Inggris.
4. LOGICO
Terkenal sebagai anaknya ELFAST sang juara Grammar. Paket hemat LOGICO Cuma 25.000,-an. Materi Padat, Waktu Singkat dan Biaya Super Hemat!!!
Alamat : Jl. Brawijaya No. 20 D Pare Kediri.
HP : 081335378107
5.WEBSTER
Program speaking 2 Mingguan
Alamat : Jl. Dahlia Tulungrejo Pare Kediri East Java
HP : 081 553 361 355.

Nah sekarang kalau pengen liburan weekend, hmm jangan khawatir. Kalian bisa wisata kuliner sego bakar dll, jalan-jalan di Garuda Park, swimming ”eits lau yang ini kolam renangnya terbuka lho”, fitnes, wisata ke gunung Kelud bagi yang hobi climbing, truzzz yang ini ni...bagus, keren tapi nyeremin yaitu ke Gua Surowono. Kalau pengen maen kesitu hati-hati soalnya guanya bener-bener sempit, curam, banyak stalagmit stalagtitnya, airnya deras. Kalu jalan kadang harus jongkok di dalam gua. Kalau masuk bawa senter,sandal jepit, HP-nya dimasukin plastik, Nggak usah bawa kamera. Kalau banyak rombongan yang sudah masuk mending nunggu kloter yang masih dikit orangnya dech soalnya kalau kebanyakan orang yang udah ada di dalam gua khawatirnya persediaan oksigennya menipis dan habis. Nanti bisa sesak napas di tengah perjalanan khan bahaya bukan? jadi repot. Hehe..
Nah semoga informasi ini bermanfaat buat teman-teman yang masih pada bingung mengenai kampung Inggris Pare. Oke..Selamat berlibur & Good Luck!!!

By. dyhany
Tuhan...
Kian lama terpenjara mencari makna cinta
Dalam ungkap kata bersulam dusta
Terhempas dalam kegalauan nestapa
Mengaduh duka terjerat luka
Tuhan...
Kupikir inilah cinta
Menjelmakan keindahan dalam alam sukma
Merajut janji-janji setia
Namun disana terbentang sejumlah kepalsuan

Kawan...
Dulu aku pernah berjanji pada Tuhan
Bahwa aku akan menepati surat cintaNya
Untuk menjaga kesucian jiwa hingga waktu yang tlah ditentukanNya nanti
Dan sekarang kawan, kau tlah saksikan bahwa aku tlah berkhianat padaNya.

Namun begitu, Tuhan masih sudi menamparku dengan kasihNya
Kembali mengajariku bahwa beginilah cara mencari cinta
Berkali-kali Ia pun kembali menunjukkan kunci jawabNya
Ya Tuhan....
Haruskah kesalahan ini kuulang lagi
Sampai kapan aku harus terus menghapus kesalahan demi kesalahan ini
Ya Tuhan....
Sampai kapan aku akan menemukan diriku menjadi seorang cerdas
Ya Tuhan....
Kau masih berbaik hati meminjamkan penghapus
Kau masih berbaik hati meminjamkan pensil yang selalu kugunakan untuk menggores kertas kehidupan ini
Kau ganti juga kertas kumalku ini dengan kertas putih bersih tak bernoda

Tuhan...
PadaMu ada kedamaian
DiribaanMu kebahagiaan
Tiadalah keraguan kesangsian di hati
Keputusasaanku tertahan luasnya ampunanMu

Tuhan...
Ajari aku IKHLAS

Kawan...
Apakah itu khusnulkhatimah?
Adakah jalan itu masih terbentang?
Jalan cinta menghadap Tuhan Sang Maha Cinta

By. dyhany